Pada hari Senin (8/10), telah dilaksanakan kunjungan dalam rangka studi banding oleh Universitas Katolik Parahyangan (UNPAR) ke Badan Pengelola Usaha Universitas Brawijaya (BPU UB) di Jusuf Kalla Innovation and Entrepreneurship Center, Gedung Layanan Bersama UB pada pukul 09.00 WIB.
Pemaparan pertama adalah penyampaian profil Badan Usaha Akademik Universitas Brawijaya (BUA UB) yang disampaikan oleh Tri Wahyu Nugroho, SP. Msi., selaku wakil direktur utama BUA. Pemaparan kedua adalah penyampaian profil Badan Usaha Non Akademik Universitas Brawijaya (BUNA UB) yang disampaikan oleh Dr. Ir. Anthon Efani, MP., selaku direktur utama BUNA. Pemaparan ketiga adalah profil Poliklinik UB yang disampaikan oleh dr. Samsul Arifin, M.Biomed, selaku direktur utama Poliklinik UB. Setiap sesi pemaparan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab, diskusi, dan pemberian souvenir dari perwakilan masing-masing pihak UNPAR dan UB. Pembahasan topik pun beragam. Mulai dari upah karyawan, keadaan SDM, dan semacamnya. Kegiatan yang dihadiri oleh beberapa perwakilan dari BUA, BUNA, dan Poliklinik UB ini berakhir pada pukul 13.00 WIB